Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2016

Sebuah Trafo Milik PLN Mengganggu Arus Lalu Lintas di Jalan Pitara Pancoran Mas Depok

Sebuah trafo milik PLN yang diletakan di jalan Pitara Pancoran Mas Depok sering menyebabkan kemacetan ketika arus kendaraan sedang ramai. Tampak beberapa pemuda mengatur lalu lintas dengan menjadi Pak Ogah dadakan dikarenakan penyempitan jalur, dimana pada Pak Ogah tersebut melakukan buka tutup jalur secara bergantian. Diharapkan kepada PLN agar mungkin bisa menggeser alat tersebut lebih ke tepi jalan agar tidak menimbulkan kemacetan saat lalu lintas padat dari kedua arah. --- Update 4/4/2016 Saat ini sudah dipindahkan. Terimakasih

HP-HP yang telah menemani hidup gue

Dijaman sekarang ini Handphone (HP) merupakan perangkat yang sangat dibutuhkan manusia untuk berkomunikasi. Awalnya hanya untuk telepon kemudian lahirlah layanan pesan pendek yang dikenal dengan Short Message Service (SMS), kemudian muncul Multimedia Message Service (MMS) hingga sekarang HP telah mengalami lompatan jauh dalam perkembangannya. Nah disini gue mau mengingat-ingat HP-HP apa saja yang telah menemani gue sepanjang hidup gue. Mulai dari HP pertama sampai terakhir yang sekarang gue gunakan.

Pilih Avast Atau AVG ? - Bye Avast !

Avast dan AVG keduanya adalah antivirus yang tersedia dalam bentuk berbayar maupun gratis (free). Dalam review di berbagai blog, Avast selalu menjadi antivirus nomor 1 dan diikuti dengan AVG. Keduanya selalu bersaing ketat. Saya sendiri menggunakan Avast sudah beberapa tahun, mulai dari Avast yang user interface nya kaya MP3 player, sampai versi terakhir. Tapi hari ini (17/3/2016) saya memutuskan meninggalkan Avast dan beralih ke AVG. Mengapa? Berkali-kali Avast memblok blog saya ini, Avast menganggap blog saya ini memiliki skrip berbahaya dan mengakibatkan blok saya tidak bisa dibuka oleh laptop saya karena di blokir Avast.

Cara Cek Pulsa Operator

Postingan ini mungkin berguna buat kamu-kamu yang lagi bingung cara cek pulsa operator seluler. Cekidot ! Cek Pulsa & Awalan Nomor All Operator OPERATOR MESSAGE VOICE TELKOMSEL SIMPATI / AS 0812 - 0813 - 0811* / 0852 – 0853 *888# 888 INDOSAT IM3 0856 - 0857 *388# 388 INDOSAT MENTARI 0815 - 0816 - 0858 - 0814 *555# 555 AXIS 0838 *888# SMS CEK KE 123 888 XL 0817 - 0818 - 0819 - 0878 - 0877 – 0859 *123# 123 3 0896 - 0897 - 0898 – 0899 *111# 111 FLEXI 02132 - 02133 - 02168 – 02171 *99# ESIA 02190 - 02191 - 02192 - 02194 - 02195 - 02199 *955 SMS PULSA KE 555 955 SMART 0881 – 08821 *999* SMS CEK KE 999 999 Semoga bermanfaat !

Jawara Kota Depok “Menyerbu” Kantor Balaikota - Lumbuk

Hari Minggu, 13 Maret 2016, ratusan jawara dan Front Pembela Islam (FPI) menggeruduk kantor walikota Depok. Konvoi dimulai dari Grand Depok City dan berakhir di Balaikota Kota Depok. sepanjang jalan, dengan diiring musik tradisional dan lagu-lagu khas Betawi para jawara dan centeng-centengnya melangkah dengan mantap sambil mengibarkan bendara dan sepanduk sebagai identitas organisasinya. Sesampainya di gerbang Balaikota, puluhan Satpol PP berjaga dibawah komando langsung Walikota dan Wakil Walikota Depok yang nampak sudah siap menyambut kedatangan mereka. Rombongan sempat berhenti sejenak, kemudian beberapa perwakilan dari perguruan silat tradisional tersebut unjuk kebolehan didepan Pak Idris dan Pak Pradi selaku Wali Kota dan Wakil Walikota. Keadaan semakin “memanas” saat beberapa jawara yang berjaga di Balaikota menghadang rombongan itu. Terjadilah pertarungan antara jawara yang mau masuk dan jawara yang menjaga Balaikota. Akhirnya jawara dari Balaikota berhasil dikalahkan...

Nasi Padang Urap Daun Singkong

sumber: internet Tokoh dalam cerita kali ini adalah: Indra AK (alm) atau biasa dipanggil Qosim. Merupakan adiknya kakbayu yang sangat fanatik dalam hal masakan Padang. Nasi bungkus padang dengan lauk rendang adalah hal yang paling sakral bagi dia. Lani yang biasa di panggil Alan. Yang pasti dia orang Sunda dan tidak memiliki rasa fanatik terhadap makanan. Asal banyak dan kenyang itu nomor wahid bagi dia. Disuatu siang yang cerah, Qosim dan Lani sedang duduk-duduk di teras masjid, hati keduanya adem lantaran dikantong mereka ada uang gajian yang baru aja dibayar. Kalau kantong ada isinya, semua juga jadi indah dan menyenangkan, tentraaam!!! Itulah yang dirasakan Qosim dan Lani, sampai akhirnya ketenangan itu  diganggu rasa lapar yang mendera kedua insan manusia yang lagi punya duit ini.

Kantong Plastik Berbayar

Tadi sore gue belanja di minimarket, di depan minimarket tersebut tertulis “Diet Plastik bla..bla..bla...” gue gak baca terusannya, tapi intinya toko tersebut telah menjalankan program pemerintah tentang GoGreen, pengurangan limbah plastik. Dimana dalam program ini, plastik tidak bisa diperoleh secara gratis lagi, tapi harus mbayar Rp. 200 / plastik. Sebenarnya efektif gak sih program ini? Setahu gue plastik-plastik minimarket sekarang ini sudah ramah lingkungan, artinya bisa hancur ketika kita membuangnya ke tanah. Lalu mengapa konsumen masih harus dibebankan lagi? Kan harga produk di minimarket tersebut juga telah memperhitungkan semua biaya-biaya termasuk pajak dan penggunaan kemasan (plastik) yang sudah dibebankan ke konsumen. No komen deh, memang pemerintahan yang sekarang ini programnya sering kurang mengena dan efektif. Nah kembali ke cerita pas tadi gue belanja di minimarket sejuta ummat, tahu kan namanya?! Nah ada bapak-bapak yang belanja susu formula kaleng yang ha...

Ternyata Masih Ada Orang Baik Di Jakarta

Minggu pagi, cuaca cukup cerah. Ku pacu motor irit ku dengan kecepatan sedang menuju kampus. Ikut kelas ekstensi, kerja sambil kuliah. Entah kenapa, pagi ini ingin cari suasana beda, lewat Kukusan Beji tembus Lenteng Agung, jalanan sepi, udara juga masih segar. Ketika sampai di Lenteng Agung, tiba-tiba ada sebuah motor yang memepet motor saya, pengemudinya memukul-mukul bahu saya. Saya kaget, perasaan naek motor sendiri, gak berboncengan, kok ada yang bisa megang bahu saya. Saya menoleh, lho kok hape saya sama orang itu?! Hebat, dengan mencolek bahu saja, hape saya sudah berpindah tangan. :D