Gambar ilustrasi : Finansialku.com |
Tapi bagaimana bisa menabung, soalnya saya punya hobi beli barang online dan bayarnya pakai Paylater pula? Begitu kata orang yang sudah "keranjingan" belanja online, apalagi sekarang ada Paylater, dimana kita membeli barang dan bisa membayarnya nanti dengan cara dicicil.
Namun, kalau kita mau sedikit berpikir kreatif dan rela "susah" barang sebentar saja, kita bisa kok menabung sambil tetap menjalani hobi belanja dengan Paylater. Lho gimana caranya?
Ini dari pengalaman pribadi saya, dulu suka sih kredit barang, alias beli sekarang bayar nanti. Setelah saya pikir-pikir, enak sekali jadi leasing, karena bunga pinjaman yang kita bayarkan akan memperkaya mereka 😅. Nah kenapa tidak saya saja yang jadi tukang kreditnya?
Caranya gimana? Caranya adalah:
- Kita mulai dengan menahan diri dari keinginan kita untuk memiliki barang.
- Kita mulai menabung secara rutin.
- Disiplin !
Nah jadi, lunasi dulu kredit-kredit yang kita punya kalau ada. Setelah itu kita melangkah ke langkah pertama yaitu menahan diri. Kalau ini sudah bisa kita lakukan, selanjutnya kita mulai menabung secara rutin (langkah kedua). Misalnya, kalau kita sudah kerja, kita bisa menabung Rp. 500.000 setiap bulan selama 1 tahun. Setelah 1 tahun, tabungan kita menjadi Rp. 6.000.000,-. Kalau sudah begitu, terserah anda masih mau terus menabung atau berhenti menabung.
Nah dengan modal Rp. 6.000.000,- tadi, kita membuka Paylater untuk diri kita sendiri. Caranya gimana? Ketika anda mau membeli barang, anda gunakan uang itu untuk membeli, lalu anda masuk langkah ketiga, yaitu disiplin membayar cicilan dan "bunganya."
Biar lebih jelas, saya kasih contoh langsung saja ya..
Misal, kita tertarik membeli barang berupa HP baru seharga Rp. 4.000.000,-. Nah, kita ambil dari tabungan kita sebesar empat juta tadi untuk dibelikan HP. Kemudian kita hitung berapa bulan kita akan menyicil dan berapa rupiah yang akan kita bayar.
Misal, kita akan menyicilnya selama 10 bulan dengan bunga 2,5% per bulan. Jadi perhitungannya seperti berikut:
Rp. 4.000.000 x 2.5% x 10 bulan = Rp. 5.000.000.
Nah Rp. 5.000.000 tadi di bagi 10 bulan = Rp. 500.000
Selanjutnya anda hanya perlu disiplin membayar cicilan Rp. 500.000 tadi selama 10 bulan. Setelah cicilan selesai, uang anda ditabungan yang sbeelumnya Rp. 6.000.000,- kini menjadi Rp. 7.000.000.- dan anda juga mempunyai HP baru tanpa harus "memperkaya" tukang kreditnya.
Dan jikapun anda telat bayar, anda tidak akan di teror debt collector, tapi sekali lagi, anda harus disiplin! Jangan mentang-mentang itu uang dari tabungan anda, anda bisa seenaknya. Karena hanya orang disiplin yang bisa berhasil.
Saya sendiri menerapkan hal demikian, ketika teman-teman saya mencari kredit untuk membeli barang, saya justru membuat "fasilitas kredit" untuk diri saya sendiri. Begitulah cara saya menabung, dan saya menaruh uang tersebut di 2 RDN saham yang berbeda, jadi lebih "aman" karena tidak bisa diambil setiap saat. Dan saat membayar cicilan, saya mentransfernya ke rekening tersebut. Sebaiknya memang anda pisahkan rekening "tabungan Paylater" dengan rekening untuk transaksi harian.
Dan yang terpenting sekali lagi adalah disiplin dalam mencicil, anggap anda sedang memiliki utang kredit pada perusahaan leasing yang debt collector nya galak dan bengis😡
Komentar
Posting Komentar
Jika berkenan, kamu bisa memberikan komentar disini, dan jika kamu punya blog, saya akan kunjung balik. (Isi komentar diluar tanggung jawab kami).